Jenis Sepeda dan Penggunaannya
jenis sepeda
|
Jenis Sepeda |
Pernahkah Anda membeli sepeda atau memakai sepeda tetapi tidak nyaman? Sebelum Anda membeli sepeda sebaiknya Anda ketahui dahulu jenis sepeda dan penggunaannya. Jangan sampai Anda sudah membeli sepeda harga termahal, ternyata sepeda yang Anda pakai tidak nyaman karena bisa jadi beberapa komponen sepeda tidak cocok untuk jalanan yang sering Anda tempuh. Lebih baik membeli sepeda harga termurah tetapi nyaman daripada membeli harga sepeda mahal tetapi tidak nyaman. Paling banyak sepeda yang digemari adalah sepeda gunung merk Polygon. Padahal ada banyak jenis sepeda lainnya dan merk sepeda. Berikut ini ulasan jenis sepeda:
Sepeda MTB(Mountain Bike) atau Sepeda Gunung
|
Jenis Sepeda MTB |
Sepeda MTB ini biasa orang kenal dengan sepeda federal. Padahal Federal adalah salah satu merk sepeda MTB. Penamaan ini mungkin karena merk sepeda MTB yang paling terkenal di Indonesia pada masa itu adalah merk Federal. Seperti namanya, sepeda ini digunakan untuk segala medan varian nama lainnya adalah cross country. Sepeda ini mempunyai ukuran roda 26". Sepeda ink cocok digunakan baik di jalanan tanah, aspal, pasir, dll. Sepeda gunung Polygon harga termurah dan sepeda gunung United termurah bisa menjadi pilhan bagi Anda yang ingin memiliki sepeda gunung dengan kualitas baik.
Sepeda Lipat atau Folding
|
Jenis Sepeda Lipat |
Sepeda Lipat ini dapat dilipat sehingga dapat menghemat ruang peyimpanan. Selain itu, sepeda ini dapat dibawa ketika Anda naik kereta (PT KAI membolehkan penumpang membawa sepeda lipat). Sepeda ini cocok digunakan untuk Anda yang tinggal di daerah perkotaan. Namun, kurang cocok digunakan digunakan di daerah pegunungan karena rodanya kecil. Sepeda lipat/folding bike Polygon harga termurah dan sepeda lipat/folding bike United termurah bisa menjadi pilhan bagi Anda yang ingin memiliki sepeda lipat dengan kualitas baik.
Sepeda Roadbike atau Sepeda Balap
|
Jenis Sepeda Balap |
Sepeda balap adalah sepeda yang digunakan atlet olahraga balap sepeda. Sepeda ini mempunyai rangka yang kecil untuk meminimalisir berat sepeda. Jika Anda bukan atlet sepeda, Anda juga bisa memakai sepeda ini untuk kegiatan olahraga. Namun, Anda hanya bisa memakai sepeda balap atau road bike ini di jalan beraspal mulus. Sepeda balap/road bike Polygon harga termurah dan sepeda balap/road bike United termurah bisa menjadi pilhan bagi Anda yang ingin memiliki sepeda balap/road bike dengan kualitas baik.
Sepeda Hybrid
|
Jenis Sepeda Hybrid |
Sepeda ini merupakan hybrid atau perpaduan dari sepeda balap dengan sepeda MTB. Ukuran frame atau rangka sepeda dan diameter roda sepeda ini sama dengan sepeda balap. Namun, ban yang dipakai sepeda hybrid ini menggunakan ukuran ban sepeda MTB sehingga sepeda ini dapat juga digunakan di tanah. Sepeda hybrid Polygon harga termurah dan sepeda hybrid United termurah bisa menjadi pilhan bagi Anda yang ingin memiliki sepeda hybrid dengan kualitas baik.
Sepeda Touring
|
Jenis Sepeda Touring |
Sepeda Touring ini biasa digunakan untuk perjalanan jarak jauh. Frame sepeda yang digunakan dapat menggunakan ukuran frame road bike maupun MTB. Namun, pada umumnya ukuran yang digunakan adalah ukuran sepeda MTB. Sepeda Touring ini biasanya dilengkapi dengan accessoris tambahan seperti rack pannier dan tas sehingga dapat membawa barang bawaan yang banyak. Sepeda touring Polygon harga termurah dan sepeda touring United termurah bisa menjadi pilhan bagi Anda yang ingin memiliki sepeda touringdengan kualitas baik.
sumber: infobacaan
Tidak ada komentar:
Posting Komentar